Painan, Pada Hari Jumat, 07 Juni 2024 Telah berlangsung kegiatan pembekalan pranikah 29 pasangan ASN di Aula BKPSDM Kab. Pesisir Selatan. Kegiatan ini dinarasumberi oleh Bpk. Yozki Wandri, S.Pi., M.Si., selaku Kepala BKPSDM, Ibuk Gustin Yulia Roza, S.E., M.M., selaku Kabid Pengembangan Kompetensi dan Penilaian Kinerja ASN Bpk. Drs. Firdaus, selaku Kasi Bimas Kemenag Kab. Pesisir Selatan. Materi pembekalan pranikah terdiri dari segi aturan kepegawaian dan keagamaan yg diharapkan pengetahuan tersebut dapat diaplikasikan oleh pasangan ASN dalam keluarga dan rumah tangga, shgga menjadi keluarga Sakinah Mawaddah wa Rahmah, dan tauladan bagi masyarakat sekitar, Aamiin. Kegiatan pembekalan pasangan pranikah ini bertujuan untuk menambah pengetahuan, pemahaman dan menumbuhkan kesadaran bagi pasangan tentang kehidupan rumah tangga dan keluarga, sehingga dapat mewujudkan keluarga yang Sakinah Mawaddah wa Rahmah, serta mengurangi angka perceraian ASN di Lingkup Pemerintah Kab. Pesisir Selatan. yang ada rencana menuju jenjang pernikahan, wajib ya ikut Pembekalan Pranikah.. Selain utk mewujudkan keluarga SaMaRa, juga berguna utk pembayaran tunjangan Suami/Istri Selamat kepada seluruh pasangan pranikah hari inii.. Semoga langgeng sampai kakek nenek yaaa...
Berita Lainnya